Anda mungkin kurang menyadari bahwa kadang, ada sejumlah hal kecil yang malah bisa sangat mempengaruhi ranking website Anda di mesin pencari. Hal-hal yang akan diuraikan berikut ini mungkin bukan penentu 100% ranking website Anda, namun kiranya bisa dijadikan pertimbangan dalam merancang rencana pengembangan website Anda.
Apalagi Google dan situs pencari lainnya memiliki sejumlah perangkat tools canggih untuk mengumpulkan informasi yang akan menentukan posisi website Anda dalam pencarian frase kata kunci tertentu.
Hal-hal yang saya maksud tadi adalah sebagai berikut :
1. Trafic yang Rendah
Mesin pencari seperti Google mengumpulkan sejumlah besar informasi tentang website Anda dengan menggunakan perangkat Google Toolbar, Analytics, Google Search dan sekarang Google Chrome. Google bisa melacak jumlah klik yang dilakukan dan berapa lama waktu seseorang melakukan surfing di website. Jika sebuah situs kurang menarik sehingga tidak bisa mempertahankan pengunjung dalam waktu yang cukup lama, atau malah tidak mampu menarik cukup banyak pengunjung, Google bisa memandang website tersebut tidak penting dan tidak kompeten dibandingkan dengan website lain yang memiliki target pengunjung yang serupa.
2. Low Value Links
Pepatah “Kepada siapa Anda berkunjung menentukan siapa Anda” juga bisa dianalogikan pada jumlah tautan ke mesin pencari. Jika Anda secara konsisten membuat tautan ke website lain yang dianggap Google rendah secara kualitas, website Anda mungkin akan dipersepsi sama kualitasnya. Akibatnya, Google akan menurunkan penilaian website Anda berdasarkan skema tautan yang Anda buat.
3. Tautan (link) yang ditujukan ke situs Anda tidak terpercaya
Sebuah website yang memiliki banyak tautan (link) ke situsnya dari website lain yang dinilai Google merupakan sumber yang tidak jelas (untrusted) dapat mempengaruhi ranking pencarian situs Anda. Selama ini, banyak pengelola website yang percaya bahwa semakin banyak tautan/link ke situsnya akan semakin baik. Namun sekarang Anda tahu, bahwa penting pula untuk memastikan tautan tersebut datang dari situs yang terpercaya.
4. Hosting yang Tidak Bisa Diandalkan
Jika Google & mesin pencari lain seringkali sulit mengakses website Anda, terutama dengan tools spider, mereka akan mempersepsikan website Anda tidak bisa diandalkan dan karenanya lagi-lagi situs Anda diturunkan nilainya berdasarkan acuan perhitungan yang ada.
5. Teknik Spam
Menggunakan teknik yang lazim dikenal sebagai “spam” atau “black hat “ seperti membanjiri halaman dengan kata kunci yang sama berkali-kali, atau membuat halaman samaran dalam website bisa menyebabkan situs Anda di-penalti oleh Google dan esin pencari lainnya.
6. Judul Duplikat
Hindari menggunakan judul duplikat atau meta tags (kode-kode HTML yang ada di bagian halaman sebuah situs, namun tidak muncul di halaman posting sehingga kebanyakan pengunjung tidak pernah melihatnya). Google dan mesin pencari lainnya lebih menyukai judul yang unik dan deskripsi di setiap halaman website.
7. Tautan/links yang tidak wajar
Tautan yang ditujukan ke website Anda biasanya bervariasi. Jika situs Anda memiliki struktur tautan yang tidak wajar, seperti suatu istilah yang sama selalu digunakan untuk membuat tautan ke website Anda, Google & mesin pencari lain akan menganggap Anda tengah mencoba mempermainkan sistem mereka, dan lagi-lagi akibatnya situs Anda bisa di-pinalti.
Demikian beberapa hal yang kiranya perlu diperhatikan . Bagaimanapun juga, mesin-mesin pencari biasanya juga memiliki kebijakan lain terkait dengan penentuan ranking situs. Mereka mengevaluasi kinerja historis website Anda dan juga biasanya mempertimbangkan banyak informasi tambahan lain.
Artikel by Hendry ( id : hendry )
#
Tidak ada komentar:
Posting Komentar